Kalapas Gunungsitoli Pimpin Upacara Pelepasan Jenazah Bapak Emmanuel Harefa (Kalapas Kelas IIB Gunungsitoli 2015 - 2017)









Kepala Lapas Gunungsitoli, Herry Simatupang, pimpin upacara pelepasan jenazah Bapak Emmanuel Harefa, Mantan Kelapas Gunungsitoli yang purna tugas pada bulan Juli 2023. 


Bapak Emannuel Harefa meninggal dunia karena sakit. Kepala Lapas Gunungsitoli mengatakan upacara tersebut adalah bentuk penghormatan dan penghargaan kepada almarhum atas segala jasanya untuk pemasyarakatan di Sumatera Utara.


"Pimpinan lapas dan seluruh jajarannya menyampaikan terima kasih atas pengabdian alm melalui kemenkumham dan pemasyarakatan, teriring doa semoga kiranya Tuhan YME menempatkan arwah almarhum di tempat mulia dan terbaik disisinya,"ucap Herry. 


Ia berharap keteladanan almarhum dapat diteruskan oleh para petugas pemasyarakatan Lapas Gunungsitoli. "Marilah kita lepas dan antarkan orang tua kita ini dengan keikhlasan hati dan ketulusan jiwa. Selamat jalan bapak Semoga kembalinya engkau Kepada Tuhan YME dalam keridohan-Nya, dan ditempatkan dalam Surga-Nya,"tutupnya.


#kemenkumhamri #lapasgunungsitoli #Humaslapasgunungsitoli #LagusitBersinar #LagusitPastiWBK #KumhamPASTI #OmbudsmanRI #HerrySimatupang #ZonaIntegritas #KemenkumhamSumut

Posting Komentar

0 Komentar